Fitur Utama Oppo Reno 8 T 5G. Buat kalian penggemar smartphone OPPO pastinya sudah tahu dong kalau Brand ini baru saja meluncurkan produk terbarunya yaitu OPPO Reno8 T Series yang terdiri dari varian reguler dan varian 5G.
Untuk varian reguler sudah sempat kami bahas sebelumnya, kalian bisa baca artikelnya disini.
Nah, pada kesempatan kali ini kami akan sedikit membahas untuk varian Reno8 T 5G, terutama dari sisi fitur-fitur utamanya saja, karena secara spesifikasi sudah sempat dibahas juga di artikel sebelumnya.
Tapi buat kalian yang penasaran dengan spesifikasinya, berikut kami rangkumkan spesifikasi utama dari smartphone tersebut. Cek tabel dibawah ini ya.
Spesifikasi | Keterangan |
---|---|
Display | 6,7 inch Full HD+, OLED curved display, Refresh rate 120Hz, 1B colors, 950 nits Rasio 20 : 9 |
Chipset | Qualcomm Snapdragon 695 (6nm) |
Memori | 8/128GB, 8/256GB |
Kamera Belakang | 108MP f/1.7 + 2MP f/2.4 macro + 2MP Microlens |
Kamera Depan | 32MP |
OS | Andoid 13, Color OS 13 |
Konektifitas | 5G, WiFi 6, Bluetooth 5.1, NFC, USB-C, OT5 |
Warna | Black, Blue, Gold |
Baterai | 4800 mAh – 67W Fast Charging |
Baca Juga: Spesifikasi OPPO A17K, Si Cantik Yang Menarik
Jadi disini kami ingin fokus memberitahukan kepada Anda mengenai beberapa fitur menarik dari smartphone OPPO Reno8 T 5G ini yang wajib kalian coba, mau tahu apa saja itu? Berikut beberapa fitur yang kami maksud:
- Kamera Microlens. Ya, seperti yang kita tahu, selain kamera utama 108MP, OPPO Reno8 T 5G ini juga dibekali dengan kamera unik dan masih jarang di temukan pada perangkat mobile (smartphone) saat ini yaitu kamera Mikroskop (Microlens), dan sesuai namanya, fungsinya adalah untuk menangkap objek yang sangat kecil atau berukuran mikro. .
- Performanya. Hp ini ditenagai oleh chipset Snapdragon 695 yang cukup populer dan banyak digunakan pada smartphone kelas menengah saat ini. Performanya kencang dan stabil, wajib banget kalian coba nih.
- Ketahanan Baterainya. Karena pakai SoC Snapdragon 695 yang didukung dengan fabrikasi 6nm (nanometer) maka efisiensi daya di perangkat ini tentu akan lebih baik, ditambah lagi dengan kapasitas baterai yang cukup besar 4800 mAh, pasti awet banget buat dimainkan seharian.
- Bodinya yang keren dan enak digenggam. Tidak dipungkiri, salah satu daya tarik dari smartphone yang satu ini ada pada desainnya yang keren abis, buat kalian yang menginginkan smartphone dengan desain yang bagus, wajib coba yang satu ini.
- Aplikasi split screen. OPPO Reno8 T 5G juga menyediakan fitur split screen yang dapat menampilkan dua tampilan layar sekaligus, fitur ini sangat berguna buat kalian yang suka multitasking di hp, misalnya nonton video sambil ngetik di hp dalam waktu bersamaan sangat bisa.
Nah, itulah beberapa fitur keren yang wajib Anda coba jika menggunakan hp OPPO Reno 8 T 5G. Fitur yang mana nih yang paling ingin kalian coba?