Seperti yang kita tahu bahwa belakang ini cukup ramai diperbincangkan tentang salah satu smartphone kelas menengah terbaru dari Xiaomi, yaitu Redmi Note 12 Series.
Banyak dari penggemar dari brand tersebut yang sudah tidak sabar menunggu kedatangannya di pasar smartphone Indonesia, namun sayangnya sampai saat belum ada pengumuman resmi dari pihak Xiaomi Indonesia mengenai kapan pastinya ponsel tersebut akan rilis.
Tapi kalian tidak perlu khawatir karena Xiaomi Redmi Note 12 Series ini dapat dipastikan akan meluncur ke tanah air, hanya perlu sedikit bersabar saja.
Kapan Kira-kira Redmi Note 12 Series akan dipasarkan di Indonesia?
Ya, baru-baru ini Alvin Tse, Bos Xiaomi India, yang sebelumnya juga sempat menjabat sebagai Country Director Xiaomi Indonesia, melalui postingan Instagram miliknya telah mengumumkan peluncuran Redmi Note 12 Series ini di India yang dijadwalkan pada 11 Januari 2023.
Nah, biasanya setelah rilis di India, Indonesia akan menyusul dalam waktu dekat seperti seri Redmi Note sebelumnya. Kemungkinan Redmi Note versi terbaru ini akan datang ke Indonesia bulan depan, atau bisa jadi lebih cepat.
Baca Juga: Xiaomi 13 Series Resmi Rilis, Bawa Chipset Snapdragon 8 Gen 2 dan Kamera LEICA
Spesifikasinya
Xiaomi Redmi Note 12 ini kemungkinan akan hadir dengan 3 varian yang terdiri dari varian reguler, Pro, dan Pro+ (Plus). Dan adapun untuk spesifikasi yang ditawarkan oleh perangkat ini adalah sebagai berikut:
Spesifikasi Redmi Note 12:
- SoC Qualcomm Snapdragon 4 Gen 1
- Support jaringan 5G
- Memori 4/128GB, 6/128GB, 8/128GB, UFS 2.2
- Operating System Android 12, MIUI 13
- Layar Samsung AMOLED, 120Hz, berukuran 6,67 inci, resolusi FHD+
- Kamera Utama 48MP + 2MP depth sensor + Kamera Selfie 8MP
- Baterai 5000 mAh + 33W Fast Charging
Spesifikasi Redmi Note 12 Pro:
- SoC MediaTek Dimensity 1080 (6nm)
- Support Jaringan 5G
- Memori internal 6/128GB, 8/128GB, 8/256GB, UFS 2.2
- Operating System Android 12, MIUI 13
- Layar 6,67 inch, FHD+, panel OLED, 120Hz, 1B colors, Dolby Vision, HDR10+, Corning Gorilla Glass 5
- IP53 Dust & Water Resistance
- Kamera Utama 50MP + 8MP ultrawide + 2MP macro
- Kamera Depan 16MP
- Baterai berkapasitas 5000 mAh + 67W Fast Charging
Spesifikasi Redmi Note 12 Pro+:
- SoC MediaTek Dimensity 1080 (6nm)
- Memori internal 8/256GB, 12/256GB
- Operating System Android 12, MIUI 13
- Layar 6,67 inch, FHD+, panel OLED, 120Hz refresh rate, 1B Colors, Dolby Vision, HDR10+, Corning Gorilla Glass 5
- Kamera Utama 200MP OIS + 8MP ultrawide + 2MP macro
- Kamera Depan 16MP
- Baterai berkapasitas 5000 mAh + 120W Fast Charging
Yang menarik dari Redmi Note 12 Series ini salah satunya adalah karena membawa chipset terbaru yang tentu saja membuat pengguna jadi penasaran seberapa kencang performa yang ditawarkannya.